Laman

We are family

Kebersamaan selalu mengiringi kami dalam suka duka berorganisasi. Dengan semangat kekeluargaan yang kami junjung setinggi - tingginya

Our foundation

Dengan simbol adat yang melekat dalam jiwa kami songsong satuan terpisah yang menjadi karakteristik kami.

We are green scout

Dengan Darah green scout yang mengalir dalam tubuh, kami satukan tekad untuk membuat Pramuka SMA N 2 Ngawi lebih baik. Green scout! YES!

The true way

Kami tegakkan prinsip dan pendirian lurus dengan dasar motivasi yang kuat serta niat ikhlas untukmu jiwaku, scout.

It's our creation

Berani menggapai prestasi setinggi-tingginya dengan modal tekad dan ikhtiar serta do'a yang maksimal.

Rabu, 02 September 2015

Penerimaan Tamu Ambalan 2015 -keep spirit-

Bissmillahirrohmanirrohim
Assalamualaikum wr. Wb.
Check check..check halo halo..check hai hai
BAGAIMANA KONDISI? Plak breg breg plak breg     55
Ciee yang masih 55 ,
keren banget!
Yang udah nggak 55,
kere banget!!!
nah smada baru aja nih penerimaan peserta didik baru, sudah semestinya rakasmada juga harus menarik perhatian peserta didik baru buat gabung sama kita. Dengan semangat mencari penerus penerus ambalan , kami berjuang menarik hati adik-adik manis lewat introduce spektakuler rakasmada di probinsaba kemarin, akhirnya usaha itu membuahkan hasil. Tidak sedikit adik-adik yang masuk jaring kami. Inilah langkah pertama  menuju tugas berikutnya, semangat kami makin berkobar.
Selang beberapa minggu, akhirnya telah tersusun rencana penyambutan adik-adik sebagai tamu di ambalan kita, atau biasa disebut PTA. Selain sebagai adat di pramuka, acara ini sebenarnya juga bisa menjadi tolak ukur bagaimana antusias dan niat adik-adik yang ingin ikut bergabung di rakasmada. Begitu juga kami, acara ini sebagai tantangan bagi kami apakah semangat kami bisa mengimbangi semangat adik- adik atau malah dibawah mereka.
Hari yang ditunggu-tunggu pun datang. Setelah persiapan sana-sini sudah dirasa cukup. Kami pun siap. Setelah check in acara di lanjutkan pendirian tenda per kelompok. Entah kenapa pendirian tenda kali ini sangat menyita waktu. Anehnya itu karena kesalahan-kesalahan kecil yang tidak sengaja dibuat oleh kami. Seperti tenda yang terbalik, kekurangan patok, peyangga tenda tidak benar-benar berdiri tegak, dan juga tanah tidak sulit ditancapi patok. Meskipun panas membakar kulit (alay amat ya!) semangat kami tetap berkobar demi berdirinya tenda. Dan sesaat kemudian, berdirilah tenda-tenda dengan gagahnya (ceilah :D).
Acara selanjutnya kita ke outbound, namanya juga outbound kita seru-seruan pokoknya. walaupun permainan hanya tarik tambang, antusias tinggi di tunjukkan oleh para peserta, begitu juga panitia. Tidak ada rasa bosan atau lelah karena kita bermain bersama-sama. Yang ada hanyalah tawa riang dari peserta maupun panitia. Kealayan-kealayan pun banyak bermunculan, gelak tawa bergema diseluruh smada…
Sampai tidak terasa acara outbound pun selesai. Acara selanjutnya di isi dengan bersih diri dan aktivitas lainnya. Hingga akhirnya setelah melewati waktu isya’. Acara dilanjutkan dengan prosesi adat api unggun, baik peserta maupun panitia yang bertugas dengan penuh kitmat menjalankan prosesi adat api unggun ini. Dan akhirnya api pun menyala, panas menyebar diseluruh area perkemahan membuat kami tidaj merasa dingin, kilatan-kilatan api menambah suasana hangat diantara kami.
Setelah prosesi adat api unggun lancar dijalankan, selanjutnya dipesembahkan penampilan-penampilan pentas seni dari masing-masing sangga. Ada yang menyanyi, jargon-jargon, atau memainkan alat musik. Malam itu dihabiskan dengan keasyikan-keasyikan yang tak dapat kami lupakan. Akhirnya tibalah waktu istirahat. Semua peserta dipersilahkan tidur ditenda masing-masing. (A:selamat tidur ; B:iya, semoga mimpiin aku :D ; A: -_- )
Keesokan harinya,
Pagi yang cerah menyambut kami, puji syukur kami panjatkan pada yang maha kuasa karna nikmatnya tidak sekalipun terputus untuk kami. sinar-sinar matahari menerpa partikel partikel setiap makhluknya, rerumputan berkilau diterpanya. Pepohonan masih meneteskan air embun semalam. Kami tidak menyia-nyiakan momen ini, sebagai wujud rasa syukur, kami pun berbaris dengan rapi untuk penyerapan energi matahari. Gelak tawa tidak terelakkan saking serunya penyerapan ini…
            Tidak terasa hari beranjak siang, kini waktunya menyelesaikan acara ini, eits jangan sedih, meskipun acara selesai bukan berarti keseruan kita tadi berakhir begitu saja. Masih banyak lagi kesruan-keseruan lainnya yang menanti…akhirnya, acara berakhir, waktunya go home masing-masing…
Bye bye, sampai bertemu diprogja selanjutnya,see you….

Beberapa dokumentasi PTA 2015, sisanya mengantri dulu yak….



                                             keseruan waktu outbound sore hari....

Kamis, 09 Juli 2015

Pelepasan Anggota Ambalan 2015 @19 -keep spirit-

Bismillahirrohmanirrohim…
Assalamualaikum warrohmatullohiwabarrokatuh
    
        test test testing
apa kabar rakasmuda? Bagaimana kondisi? Plak breg breg plak breg 55
masih semangat apa udah lemez? Harus tetap semangat ya!!! Gak boleh kendor..

          seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini rakasmada akan merelakan salah segerombolan orang-orang yang telah berjasa didalamnya. Dimana mereka sebelumnya telah mengemban tugas dan amanah yang diberikan pada mereka. Sekarang tugasnya beda lagi, tugas yang baru lebih berat dan ekstrem, yaitu melanjutkan pendidikan kejenjang lebih tinggi, melangkah kedepan menggapai cita-cita, meraih asa.
          Sebagai wujud penghargaan atas dedikasi mereka untuk rakasmada, diselenggarakan acara pelepasan sebagai anggota ambalan atau bisa disingkat PAA. Jangan berfikir acara pelepasan itu mesti nangis nangis, sedih, baper, atau mojok dikamar mandi pokoknya segala macam kealayan yang lainnya. Di acara ini kita bakal seru seruan deh pokoknya, apalagi bertepatan sama bulan ramadhan, seru-seruan bareng sambil nambah pahala kan bisa. Ya nggak?
Jadwal acara kali ini adalah kita bakal bagi-bagi takjil ke masyarakat sekitar dan pengendara motor dan juga supir mobil atau orang lewat ya pokonya siapa aja yang ditemuin dijalan yang penting orang. Walaupun tidak sesuai dengan skenario tapi tujuan awal sudah terlaksana, Alhamdulillah takjil sudah berada ditangan orang yang terpilih.
             Tambah pahala
          Setelah pembagian takjil, kami kembali untuk menyongsong waktu berbuka. Walau pun tidak sedikit juga yang kelelahan tapi kami pantang mengeluh. Akhirnya adzan magrib pun berkumandang dengan indahnya, satu teguk air dapat meluruhkan segala kepenatan seharian tadi. Semoga puasa hari ini bernilai penuh di buku amalan kita, allauhama aamiin. Setelah melaksanakan sholat magrib, acara yang ditunggu-tunggu pun tiba, yaitu buka bersama mengisi kekosongan perut, suasana saat itulah yang tidak bisa dilupakan. Semua dalam keadaan gembira dan tertawa.
Kesenangan itu dilanjutkan dengan sholat isya’ berjamaah, lalu melaksanakan sunnah tarawih dengan penuh ketakwaan. Ramadhan tidak lengkap kalau tidak ada tilawatil qur’an. Kami membaca firman-firmannya dengan penuh penghayatan.
               Tambah pahala lagi
           Acara selajutnya adalah bagi-bagi pengalaman. @19 dipersilahkan menyampaikan banyak hal ke adik-adiknya @21 . Kakak-kakak pasti udah ahli nih dalam bercerita pengalaman, karna kami tahu kakak kakak sudah menjalani banyak lika-liku perjalanan dalam mengemban tugas dan amanah. Di sesi ini, kita ngobrol banyak banget. Ketawa ketiwi, bercanda bercindi, ehm..kata kata barusan istilah baru dari penulis. Hehe..
           Setelah dirasa cukup sharingnya, ada surprise dari @21 spesial untuk @19. Entah apa itu, pada bingung semua. Lampu dimatikan, kakak-kakak dipersilahkan satu-persatu berjalan ditangga gelap, nah disini untungnya ketemu sama lilin, kalo ketemu sama yang lain berarti ada acara tak terencana. Pokonya suasana kita setting seromantis mungkin, eits jangan salah bukan horror loh ya. Kalo ada lilin kan horror sama romatis beda tipis. Ya nggak?
Setelah suasana mencekam berakhir eh maksudnya suasana romantis berakhir, surprise itu adalah pemutaran video kebersamaan @19 , ketawa ketiwi lagi deh jadinya. Surprise yang terakhir adalah penyalaan kembang api dari luar ruangan. Adik-adik lega deh pokoknya. Karena sudah malam waktunya sleep time.
          Jam menujukkan pukul 2, kakak-kakak dibangunkan lagi untuk surprise berikutnya. Jangan kaget, kami @21 masih banyak menyimpan surprise-surprise yang lainnya. Sambil mata ditutup, satu persatu @19 kami ajak ke tempat lapang. Meskipun dingin tidak terelakkan, kakak-kakak menunjukkan antusiasnya dalam menjalani acara kami. (Senang rasanya :D) . saat dibuka tutup mata masing-masing. Terlihat lilin berbentuk @19 berada ditengah-tengan mereka. Ada kembang api disamping lilin itu, kami persilahkan perwakilan @19 menyulut kembang apinya, saat percikan api meletup lalu menyebar memenuhi langit kekaguman kami tidak dapat disembunyikan oleh Gema tepuk tangan sekalipun. Kami nyanyikan lagu untuk @19 sebagai adat pelepasan anggota ambalan. Tidak terasa waktu sahur tiba, acara diteruskan didalam ruangan. Menyusul juga waktu Imsak. Dan adzan subuh pun berkumandang. Tidak terasa pagi mengalir dengan begitu cepat. Tiba dipenghujung acara, anggota ambalan @19 sudah resmi dilepas. Huwaaa….baru merasa terharu…
inilah kali pertama progja bagi kami Dewan Ambalan masa jabatan 2015/2016 (ciee nerveus tingkat dewa) walaupun masih awam, kami berusaha mempersiapkannya dengan matang dan terjadwal, meskipun tidak dapat dipungkiri kami pun merasa bergetar dan takut tidak dapat maksimal dalam melancarkan tugas. Doalah yang dapat menguatkan kami...

untuk hasil dokumentasi PAA @19 ambalan raden mas soerjo – raden ajeng kartini masih waiting ya!!! see you....

Rabu, 17 Juni 2015

Mustegak 2015

assalamu'alaikum wr.wb

salam pramuka,

Mustegak 2015 merupakan suatu kegiatan yang bertujuan untuk memusyawarahkan dan mempertanggungjawabkan program kerja dari Dewan Ambalan, Majelis Ambalan, dan Pemangku Adat Ambalan R.M. Soerjo - R.A. Kartini masa bakti 2014/2015.

Berdasarkan Musyawarah Penegak 2015, telah terpilih yaitu Rezal Helwin Bramantara sebagai Pradana Putra Ambalan R.M. Soerjo dan Intan Listyani sebagai Pradana Putri Ambalan RA. Kartini masa bakti 2015/2016. Untuk Pemangku Adat telah terpilih ialah Nizar Aziz Prasetio sebagai Pemangku Adat Putra Ambalan R.M Soerjo dan Isna Dina Jamila sebagai Pemangku Adat Putri Ambalan RA. Kartini masa bakti 2015/2016. Sedangkan untuk Majelis Ambalan telah terpilih yakni M.Syahid Hidayatullah sebagai ketua Majelis Ambalan dan Arvianti Anggita Putri sebagai sekretaris Majelis Ambalan masa bakti 2015/2016.

Kak Rezal Helwin Bramantara
Kak Intan Listyani
Kak Nizar Aziz Prasetio dan Kak Isna Dina Jamila
Kak M.Syahid Hidayatullah

Kak Arvianti Anggita Putri


Alhamdulillah.. Mustegak sudah selesai dilaksanakan.. semoga para pemimpin selalu amanah. Aamiin...

Wassalamu'alaikum wr.wb


Jumat, 27 Maret 2015

Pelantikan Penegak Bantara



Assalamu'alaikum wr.wb

Salam pramuka,

Hai teman-teman! Bagaimana kondisi hari ini? Pastinya masih semangat yaa!! Udah pada tau belum nih, kemarin hari sabtu dan minggu tepatnya tanggal 21 dan 22 Maret 2015 adik – adik kita dari @21 baru aja dilantik jadi penegak bantara?

Sabtu 21 Maret  2015, walaupun sore itu kota ngawi dan sekitarnya diguyur hujan deras, tapi tak menyurutkan niat adik – adik @21 untuk datang tepat waktu walaupun harus dengan basah kuyup. Peserta pelantikan calon bantara kali ini ada 22 orang. Dilanjutkan dengan upacara pembukaan, kami terpaksa melaksanakan upacara di dalam ruangan karena di luar sedang hujan deras. Kegiatan selanjutnya adalah jalan-jalan sore, dan tampaknya adek – adek kita ini sangat antusias dalam mengikuti acara yang dilaksanakan.

Dilanjut pada malam harinya, kami menikmati pensi yang ditampilkan oleh adik – adik calon penegak bantara. Mereka menyajikan sebuah drama lengkap dengan backsoundnyan(walaupun hanya ketipung saja hehe). Drama ini sangat menghibur kami, walaupun saat itu diluar sedang diguyur hujan deras, mereka tetap semangat untuk memainkan perannya masing-masing. Setelah drama selesai, kami melanjutkan acaranya dengan sharing – sharing, lalu tak lama kemudian Kak Wisnu dan Kak Berlin datang. Adek-adek sangat antusias dalam menyambut kedatangan kakak alumni.

Selang waktu yang tidak begitu lama Kak Wijang dan Kak Vita datang, disusul dengan Kak Agustin semakin ramai suasana malam ini. Kakak – kakak alumni berbagi banyak cerita dengan adik – adik, memberi saran, dan motivasi agar adik – adik tetap semangat. Acara sharing – sharing ini berakhir pada pukul 23.30 WIB, lalu dilanjut dengan tidur.

Keesokan harinya, minggu 22 Maret 2015 mereka harus bangun pagi untuk menempuh rute penjelajahan yang lumayan jauh. Pukul 5.15 WIB, mereka dikumpulkan dan berlomba untuk membuat yell yell terbaik, siapa yang menyanyikan yell yell yang bagus dengan penuh semangat dialah yang berangkat dulu, tentu saja sebelumnya mereka telah dibagi berkelompok. Satu kelompok terdiri dari 5-6 orang.

Dari 4 kelompok ini mereka telah sampai di tempat pelantikan pada pukul 11.00 WIB. Dan hujan kembali turun di tengah kegiatan. Kami berteduh di sebuah pendopo, bersama Kak Agustin pula. Hujan deras disertai angin tak meredupkan semangat adik – adik ini untuk tetap berjuang agar dapat dilantik. Akhirnya pukul 15.30 WIB diadakan upacara pelantikan, upacara berjalan lancar. Ekspresi puas dari raut wajah adik - adik ini sangat terpancar, rasa puas itu pasti ada, setelah satu bulan lebih menempuh poin yang ada dalam SKU, membuat spp, perjuangan yang lain dan kemudian dilantik..

Waaah selamat ya adek –adek.. Sekarang tanggungjawab telah ada di pundak kalian, tunjukan bahwa kalian mampu. Semangat!!!













































Wassalamu'alaikum wr.wb

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More